Istighotsah adalah meminta pertolongan kepada Allah SWT agar dihilangkan dari kesukaran. Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Senin, 15 april 2023 pagi ini MIT Ilhamul Qudus Ponorogo mengadakan Istighotsah yang bertujuan untuk muhasabah dan doa bersama untuk kelancaran kelas 6 MI yang akan melaksanakan ujian serta untuk merefresh diri. Rangkaian acara dimulai dengan sambutan kepala Madrasah serta istighotsah bersama.
Kegiatan ini melibatkan seluruh peserta didik MI kelas 1 sampai kelas 6, MTs, dan Bapak/Ibu guru. Kendala dalam kegiatan ini insya Allah tidak ada. Istighotsah kali ini KH Markaban Jadal Kusaini, S. Ag selaku kepala MIT Ilhamul Qudus menyampaikan harapan dan cita-cita bersama untuk kemajuan dan kesuksesan madrasah dalam rangka menyelenggarakan agenda sekolah yaitu ujian madrasah dan menyongsong pelaksanaan PPDB Tahun Pelajaran 2023/2024. Serta menyampaikan bahwa senjata ampuh doa dan berusaha adalah wujud kita sebagai seorang hamba yang taat, untuk mengharapkan ridho Allah SWT agar senantiasa harapan dan doa kita yang kita panjatkan dapat dikabulkan.
KH Markaban Jadal Kusaini, S.Ag juga berpesan bahwa dalam kehidupan sehari-hari selalu menjaga kesehatan dan menjaga keselamatan untuk mensukseskan pelaksanaan UM demi pencapaian kelulusan nantinya, serta dapat lulus sesuai dengan mimpi dan cita-cita guna mempersiapkan untuk mendaftarkan ke jenjang pendidikan selanjutnya.