Bulan Agustus adalah bulan yang berarti bagi seluruh masyarakat indonesia, karena bulan Agustus seluruh masyarakat Indonesia memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia yang ke 78 tepatnya pada hari kamis 17 Agustus 2023. Di setiap desa maupun lembaga, seluruh warga Indonesia baik orang tua, dewasa, atau anak-anak semua mempersiapkan, merapikan, menghias desa dan lembaganya masing-masing. Ada yang merapikan pepohonan di sepanjang jalan, memasang umbul-umbul dan ada yang mengecat gapura.
Pada pagi hari, semua santri MI Terpadu Ilhamul Qudus Klego Mrican Jenangan Ponorogo mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 MI dengan seragam olahraga berkumpul di halaman sekolah, kegiatan lomba dimulai pukul 07.00-11.30. Semua santri antusias mengikuti lomba yang diadakan oleh bapak/Ibu guru. Lombanya pun bermacam-macam ada lomba kelereng, lomba makan kerupuk, lomba masukan paku dalam botol, lomba cantol ceting, dan lomba makan biskuit, lomba oper tepung. Peserta yang ikut lomba semua santri mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 MI dengan didampingi oleh Bapak/Ibu guru. Kegiatan lomba berjalan dengan lancar, dilanjutkan pengumuman juara disertai pembagian hadiah bagi yang mendapatkan juara 1, 2, 3, kemudian foto bersama Bapak/ Ibu guru.