Dalam rangka meneladani kehidupan Nabi Muhamad SAW, MI Terpadu Ilhamul Qudus Ponorogo menggelar acara peringatan isra mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H yang dihadiri seluruh warga sekolah. Acara ini berlangsung selama saru hari, yakni pada hari sabtu, 3 Maret 2024 yang dilaksanakan di ruang kelas 4 MI. Masing-masing anak mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 wajib membawa pelang 4. Melengkapi suasana syahdu pada pagi hari, peserta didik yang tergabung dalam ekstrakulikuler hadroh, dan shalawatan yang di ikuti oleh seluruh peserta. Pelaksanaan kegiatan isra mi’raj bertujuan untuk meningkatkan keimanan dari seluruh warga sekolah terutama peserta didik MI Terpadu Ilhamul Qudus Ponorogo untuk senantiasa menjungjung tinggi akhlak yang mulia dan meningkatkan keimanan melalui kegiatan tersebut.
Isra mi’raj merupakan satu dari banyaknya peristiwa penting bagi umat islam. Berkaitan dengan hal tersebut, isra mi’raj menjadi satu diantara peristiwa yang dimuliakan dan termasuk salah satu hari besar keagamaan islam untuk memperingati perjalanan malam yang dilakukan Rasulullah SAW. Setelah acara tersebut selesai anak-anak foto bersama guru-guru kemudian dilanjut makan bersama.